Maya Rumi

"todays little moments become tommorows precious memories"

Santai Sore Di La Plancha Bali

La Plancha Bali

Saat yang tepat untuk datang ke La Plancha adalah sore hari sekitar pukul 16.30 wita. Dimana kita bisa bersantai di salah satu bean bag yang banyak di sediakan. Udara sudah tak lagi terlalu panas, jadi kita bisa menikmati matahari yang sudah mulai tenggelam.

Sore itu saya ke La Plancha Bali bersama seorang teman kantor, setelah kami menyelesaikan pekerjaan yang membuat kepala pusing dan pinggir pantai dikala senja hari menjadi pilihan tepat untuk menghilangkan stress dan penat setelah seharian berkutat dengan laptop.

Kendala ketika kami sudah sampai di tempat tujuan adalah kesulitan mencari parkir untuk mobil, akhirnya supir yang mengantar kami memutuskan untuk menurunkan saya dan teman saya di pinggir jalan sementara ia akan berputar dulu di daerah sekitar untuk mencari parkir.

La Plancha berada di daerah seminyak tepatnya di pantai double six di daerah ini dipenuhi dengan banyaknya restoran, cafe dan bar maka tak heran yah kalau sulit sekali mendapatkan parkir untuk kendaraan. Saat kami datang pun La Plancha sudah ramai sekali dengan pengunjung, namun kami masih beruntung mendapatkan tempat yang tepat untuk bersantai.

Yang terkenal dari La Plancha yang berasal dari bahasa spanyol berarti papan selancar adalah tempat nongkrong outdoornya yang berada di pinggir pantai dengan payung dan bean bag berwarna warni yang cerah dan ceria. Itulah yang membuat saya tidak mampir ke dalam bangunan La Plancha yang memiliki 2 lantai ini.


La Plancha Bali

Ada banyak sekali menu makanan dan minuman yang ditawarkan,mulai dari makanan berat seperti nasi hingga makanan untuk yang vegetarian dan juga free gluten. Untuk minuman juga tersedia minuman beralkohol tentunya, jadi untuk yang tidak minum alkohol sebaiknya tanyakan kepada waitress sebelum memesan.

Walau restoran ramai pengunjung baik itu turis lokal maupun mancanegara namun untuk pesanan makanan dan minuman tidak mengecewakan karena lama menunggu. Sore itu saya memesan jus mangga dengan cemilan sosis bakar dan kripik kentang sementara teman saya memesan ice cappucino dengan kentang goreng wedges.

Rasa dari makanan dan minuman yang kami pesan tidak yang enak sekali tapi cukup nikmatlah dan untuk harga juga standar untuk jajanan di pinggir pantai, kisaran harganya 40 ribu hingga 250 ribuan. Namun yang saya suka dari La Plancha adalah mudahnya meminta bantuan dari waitressnya, ini menyenangkan buat saya karena transaksi order dan bayar dilakukan di meja kita jadi nggak perlu menguras kesabaran.

La Plancha Bali

La Plancha Bali

La Plancha Bali

La Plancha Bali

Happy holiday.

Komentar

Formulir Kontak